Efektivitas Terapi Sholat Khusyu’ dalam Mereduksi Kecemasan Akademik Mahasiswa
DOI:
https://doi.org/10.61994/jipbs.v3i2.576Keywords:
Sholat Tahajud, Kecemasan, PsikologiAbstract
Shalat khusyu adalah istilah dalam bahasa Indonesia yang mengacu pada pelaksanaan shalat dengan penuh khusyu, artinya dengan sepenuh hati, konsentrasi, dan penuh perenungan kepada Allah. Ini berarti saat menjalankan shalat, seseorang sepenuhnya harus fokus pada ibadahnya, menjauhkan gangguan-gangguan dunia, dan merasa benar- benar berkomunikasi dengan Tuhan. Beberapa penelitian sebelumnya sudah mengemukakan bahwasanya terapi shalat khusyu ini mampu menurunkan tingkat kecemasan akademik pada mahasiswa. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif eksperimental, Variabel dalam penelitian ini yaitu shalat khusyu sebagai variabel bebas dan kecemasan sebagai variabel terikat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi shalat khusyu terhadap tingkat kecemasan pada mahasiswa Fakultas Psikologi semester 5 di UIN Raden Fatah Palembang. Berdasarkan hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa shalat secara khusyu belum efektif untuk menurunkan tingkat kecemasan akademik. Hal ini dibuktikan dengan data uji hipotesis yang menunjukkan nilai signifikansi 0,387 (> 0,05).
References
Akbar, Resti Rahmadika;. (2022). Edukasi masyarakat menegani gejala cemas. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 6(4), 876-881.
Annisa, Dona Fitri; , Ifdil;. (2016). Konsep kecemasan (Anxiety) pada lanjut usia (Lansia). Jurnal unp, 5(2).
Hanim, Lailatul Muarofah; Ahlas, Sa'adatul;. (2020). Orientasi masa depan dan kecemasan menghadapi dunia kerja pada mahasiswa. Jurnal penelitian psikologi, 11(1).
Kushidayati, Lina;. (2016). Khusyu dalam perspektif dosen dan pegawai STAIN. Jurnal Akhlak dan Tasawuf, 2(1).
Nadiaskara, S. N., Myh, E., Asri, E., & Murni, A. W. (2022). Pengaruh Zikir terhadap Tingkat Stres Mahasiswa Tahun Ketiga Pendidikan Dokter Universitas Andalas. Jurnal Ilmu Kesehatan Indonesia, 3(2), 184-190.
Romadhon, Y. A. (2019). Pengembangan alat ukur skhusyuk sholat dalam kaitan pengaruh positifnya bagi kesehatan. 1(2).
Suryani, S., & Salmiyati, S. (2016). Pengaruh Terapi Audio Murottal Surah Ar Rahman terhadap Tingkat Insomnia Lansia. Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Amelia, Chairunnisa, Tri Wulan Dari, Fitriani Ningsi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Journal of Islamic Psychology and Behavioral Sciences by https://jurnal.dokicti.org/index.php/JIPBS/index
is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International Licensel